Pengen beli drawing pad

Kalau dulu orang menggambar atau melukis langsung di atas kertas atau kanvas, kini dengan perkembangan teknologi yang semakin caggih proses tersebut bisa dilakukan di atas media lain yang disebut Drawing Pad atau dalam bahasa Indonesia disebut tablet menggambar atau tablet gambar saja. Keberadaan alat ini sangat memudahkan para desainer grafis dalam membuat karyanya, dimanasangat mudah untuk melakukan revisi. Namun hasilnya tidak akan seeksotik karya yang ditorehkan langsung di atas kertas kanvas dengan tangan.

Harga drawing pad ini sendiri bervariasi tergantung merek dan kualitasnya. Dengan harga sekitar 1,6 juta rupiah (lazada) kita sudah bisa memiliki drawing pad dengan kualitas yang bagus serta layar yang lebar. Layar adalah salah satu hal yang perlu dipehatikan dalam pemilihan drawing pad ini. Semakin besar layarnya maka semakin leluasa juga kita dalam menggerakkan tangan.

beli drawing pad
"Nangis di bulan", dibuat dengan Adobe Illustrator


Saya sendiri adalah orang yang hobi menggambar, bermula sejak usia 4 tahunan saya sudah sering corat-coret pada buku kakak saya. Semakin dewasa kemampuan menggambar saya semakin membaik. Terbukti pada saat di sekolah menengah pertama saya selalu mendapatkan nilai tertinggi pada mata pelajaran seni menggambar. Pak guru sayapun berkata bahwa saya punya bakat.

Sayang "bakat" yang saya miliki ini sedikit demi sedikit menumpul dan menghilang karena memang tidak diasah seiring berjalannya waktu. namun sekarang saya memulai lagi dengan memanfaatkan teknologi komputer, yaitu dengan menggunakan Adobe Photoshop dan Adobe Illustrator. Saat ini yang menjadi keinginan saya adalah memiliki sebuah drawing pad untuk mendukung hobi saya. Sebelumnya saya hanya menggunakan mouse saja yang sangat menyusahkan dan betul-betul tidak bisa diandalkan pastinya.

Hobi terbaru saya membuat komik strip ataupun yang saya istilahkan sebagai meme-comic. Gambar kemudian saya upload sebuah grup facebook yang bernama "Halal Meme Club". Rasanya cukup menyenangkan ketika karya kita mendapat banyak tanggapan dan like. Rasanya passion yang ada di dada terbayarkan. hoho

beli drawing pad
"Deep Inside Your Heart", dibuat dengan Adobe Illustartor


Memiliki drawing pad kini menjadi target saya. Sedikit demi sedikit rupiah saya sisihkan guna membeli drawing pad ini. Semoga cepat terkumpul.

edit
Posting Komentar Sembunyikan Komentar