Contoh Ide Usaha Minuman Kekinian Modal Kecil yang Patut Dicoba

Contoh Ide Usaha Minuman Kekinian Modal Kecil yang Patut Dicoba

Usaha yang bergerak di bidang kuliner seperti minuman memang akan selalu membawa keuntungan dalam jumlah besar. Sudah ada berbagai macam ide usaha minuman kekinian modal kecil yang dapat Anda rintis sendiri untuk membantu mendapatkan penghasilan sampingan. Untuk mengetahui apa saja ide usaha minuman kekinian yang bisa dicoba, simaklah penjelasan berikut.

Usaha Minuman Kekinian Modal Kecil

Meskipun usaha minuman terkenal mudah dan tidak terlalu membutuhkan banyak modal dalam merintisnya, namun tetap saja Anda harus memilih jenis minuman yang tepat. Hal ini agar calon konsumen menjadi tertarik untuk membeli minuman dari tempat Anda. Lantas, apa saja ide usaha minuman kekinian yang sedang trendi?

1. Boba

Ide minuman kekinian yang pertama adalah boba, sebuah minuman yang terkenal dengan bentuknya yang sangat unik. Boba merupakan bola berukuran kecil yang teksturnya sangat kenyal dan dibuat dengan menggunakan tepung tapioka. Pada umumnya, boba menjadi topping atau isian dalam menu minuman bubble tea.

Saat ini, boba menjadi minuman yang sangat populer di kalangan masyarakat Indonesia terlebih bagi generasi muda karena rasanya yang lezat. Bahkan, sudah terdapat banyak sekali brand yang mencampurkan boba pada minumannya dengan menambahkan gula merah dan racikan susu. Anda bisa mencoba untuk membuka usaha minuman menggunakan boba sebagai menu utama karena minat masyarakat pada menu ini sangat tinggi.

Baca Juga: Rekomendasi Franchise Minuman Yang Paling Menjanjikan

2.Thai Tea

Sama seperti nama produknya, thai tea memang sebuah minuman yang memiliki bahan dasar teh dan berasal dari negara Thailand. Teh tersebut bernama teh ceylon, dan minuman yang populer ini dibuat dengan proses yang hampir mirip ketika ingin membuat teh susu. Hanya saja, cita rasa dan aroma yang dihasilkan untuk kedua teh ini agak berbeda.

Terdapat berbagai macam varian rasa yang disukai oleh para penggemar thai tea, seperti rasa susu, teh hijau, atau pun susu taro. Hal yang membuat minuman ini sangat populer selain rasanya yang nikmat adalah minuman ini mampu dikonsumsi dalam kondisi dingin atau pun hangat, meskipun banyak pembeli yang lebih menyukai es thai tea.

3. Variasi Kopi

Tingkat antusiasme masyarakat Indonesia terhadap minuman kopi tidak pernah turun, bahkan masyarakat luas mulai dari generasi muda hingga generasi tua tetap menjadikan kopi sebagai minuman favorit. Hal yang membuat kopi sangat langgeng sejak dahulu hingga sekarang adalah karena proses penyajiannya yang bervariasi.

Kini, minuman kopi yang populer adalah kopi yang dicampur dengan beberapa bahan lain sehingga rasa kafein yang pahit di dalam kopi tidak terlalu kentara. Hal ini terbukti atas banyaknya usaha kopi yang ada di Indonesia, sehingga Anda juga bisa membuka usaha varian kopi yang unik dan lezat.

4. Pop Ice

Pop Ice adalah merek es yang begitu segar dan menjadi es favorit seluruh masyarakat. Pop Ice sering disajikan dengan tambahan beberapa toppingyang cukup banyak, mulai dari roti, meses, choco chip, keju, dan lain sebagainya. Karena Pop Ice masih sangat populer, Anda juga bisa mencoba menggunakan merek ini sebagai bahan utama ketika hendak merintis usaha minuman.

Demikian ide usaha minuman kekinian modal kecil yang dapat menjadi salah satu bahan referensi Anda. Hal paling penting untuk menunjang kesuksesan Anda dalam menjalankan usaha minuman adalah minuman itu harus unik dan lezat, sehingga pastikan bahwa minuman yang Anda sajikan memenuhi kriteria tersebut.

edit
Posting Komentar Sembunyikan Komentar