Perbedaan anime dan donghua
Perbedaan anime dan donghua - Industri hiburan animasi merupakan salah saktu sektor yang sangat populer dan memiliki penggemar yang tersebar di seluruh dunia. Salah satu negara yang menghasilkan hiburan animasi yang paling banyak adalah Jepang.
Anime Jepang saat ini menjadi animasi yang paling populer. Namun beberapa tahun akhir-akhir ini kejayaan anime seakan diguncang oleh menggilanya industri donghua dari negara tetangganya, Cina/Tiongkok. Layaknya anime, judul donghua baru juga dirilis rutin setiap musimnya.
Lalu apa sih anime dan donghua itu, apa perbedaan dari keduanya? Nah jika kalian penasaran maka silahkan simak dengan seksama ulasan singkat mengenai anime dan donghua berikut ini.
Apa itu Anime
Anime merupakan kata yang populer digunakan untuk merujuk kepada animasi Jepang. Dalam kamus Oxford, anime dijelaskan sebagai "gaya film dan animasi televisi Jepang, biasanya ditujukan untuk orang dewasa maupun anak-anak".
Anime sejatinya merupakan singkatan dari kata "Animation" baik dua dimensi (2D) maupun tiga dimensi (3D) yang digunakan oleh orang Jepang. Jadi pada dasarnya anime itu animation, tidak terikat pada gaya maupun negara pembutanya.
Namun dalam perkembangannya, kata anime menjadi lebih spesifik. Banyaknya animasi yang diproduksi oleh Jepang serta kepupolerannya yang terus menyebar ke seluruh dunia membuat orang-orang di luar Jepang menganggap anime itu adalah animasi dari Jepang.
Semisal orang Amerika, mereka menyebut animasi produksi Amerika dengan kata Animation atau Cartoon, namun untuk animasi dari Jepang mereka akan menyebutnya anime.
Baca Juga: Channel YouTube yang menyediakan anime/donghua gratis
Apa itu Donghua
Lalu apa itu donghua?
Menurut wikipedia, kata donghua diambil dari Huárén zhì dònghuà (华人制动画: Animasi Cina/Tiongkok). Jadi donghua (动画) berarti Animasi. Bahkan untuk animasi Jepang yang ditayangkan di Tiongkok juga disebut Donghua.
Namun seiring berjalannya waktu dimana animasi Tiongkok berkembang sangat pesat terutama animasi 3D, kata donghua oleh sebagian orang penggunaannya menjadi lebih spesifik merujuk kepada animasi Tiongkok saja.
Jadi ketika orang menyebut kata donghua, maka Ia merujuk pada animasi yang bergaya Tiongkok atau diproduksi di Tiongkok, bukan animasi secara umum lagi apalagi anime.
Industri animasi Tiongkok memang berkembang gila-gilaan. Setiap musim beberapa animasi 3D dirilis oleh beberapa rumah produksi dan media streaming layaknya anime di Jepang. Sebut saja Tencent Video, bilibili adalah dua dari beberapa platform video network yang merilis donghua CG yang sangat layak untuk ditonton.
Besarnya pangsa penikmat animasi dan game di Tiongkok memang menjadi pasar besar yang mantap digarap. Apalagi China bukanlah negara yang loyo untuk industri hiburan.
Baca Juga: Begini urutan nonton Battle Through The Heavens
Perbedaan Anime dan Donghua
Berikut ini beberapa perbedaan antara anime dan donghua.
-
Negara Pembuat
Anime adalah animasi Jepang sedangkan donghua adalah animasi China. -
Kultur
Baik Anime maupun Donghua memasukkan kultur yang relevan dari negara masing-masing. Semisal anime. meskipun memiliki latar dan karakter Eropa namun tetap memasukkan gestur orang Jepang seperti membungkukkan badan, mengucapkan "ittadakimasu" sebelum makan dan sebagainya. Begitupun dengan donghua, tentu kental dengan kultur Tiongkok. -
Gaya Jokes
Gaya joke atau komedi dari kedua animasi ini sudah pasti memiliki vibe yang berbeda. Pasalnya semuanya dibuat serelevan mungkin dengan negara pembuatnya. -
Model Animasi
Anime bisa dibilang jauh lebih superior untuk animasi 2D sedangkan donghua unggul untuk animasi 3D. -
Sumber
Mayoritas anime diadaptasi dari manga. Banyak juga dari novel ringan dan video game. Sedangkan donghua saat ini banyak diadaptasi dari web novel.
Penutup
Baik Anime dan Donghua sejatinya memiliki makna yang sama yaitu animasi. Namun seiring berjalannya waktu kedua istilah tersebut mengalami penyempitan makna dan menjadi lebih spesifik. Anime menjadi animasi Jepang dan Donghua menjadi animasi Tiongkok.
Nah bagaimana, sydah tahu kan Perbedaan anime dan donghua? Semoga bermangfaat.