Aplikasi YouTube Yang Bisa Keluar Ke Homescreen Sambil Membuka Aplikasi Lain

Aplikasi YouTube Yang Bisa Keluar Ke Homescreen Sambil Membuka Aplikasi Lain

Aplikasi YouTube yang bisa keluar ke home screen atau bisa membuka aplikasi lain namun video atau musik tetap jalan memang ada? Jawabannya sudah pasti ada. Fitur ini merupakan fitur yang dimiliki oleh aplikasi YouTube atau aplikasi lain yaang serupa. Lalu apa saja aplikasi tersebut, bagaimana cara menggunakannya? Silahkan simak penjelasan lengkapnya.

Aplikasi YouTube telah menjadi salah satu platform terpopuler di dunia digital saat ini. Sebagai platform berbagi video daring, YouTube menyediakan akses mudah dan luas bagi pengguna untuk menemukan, mengunggah, dan menonton berbagai jenis konten video.

Dengan aplikasi YouTube, pengguna dapat menjelajahi jutaan video yang mencakup berbagai topik, mulai dari musik, hiburan, drama China atau Korea, pendidikan, berita, hingga tutorial. Pengguna juga dapat membuat daftar putar pribadi, berlangganan saluran favorit, memberikan komentar, serta berbagi video dengan teman dan keluarga.

Aplikasi YouTube juga menawarkan fitur interaktif, seperti live streaming, di mana pengguna dapat menyaksikan acara secara langsung, mengikuti komentar langsung, dan berinteraksi dengan pembuat konten serta penggemar lainnya.

Dengan kehadiran aplikasi YouTube, pengguna dapat menikmati hiburan, mendapatkan informasi, belajar, dan berbagi pengalaman dengan cara yang menarik dan menghibur. Aplikasi ini telah menjadi bagian tak terpisahkan dari budaya digital, menghubungkan jutaan orang di seluruh dunia melalui video yang mempengaruhi, menginspirasi, dan menghibur.

Seiring berjalannya waktu, ukuran layar smartphone yang semakin memanjang sangat memungkinkan pengguna untuk melakukan multitasking. Dengan layar lebar, setidaknya dua aplikasi bisa dibuka secara bersamaan misalkan menonton atau mendengarkan musik di YouTube sambil facebook-an. Pada smartphone terbaru hal ini dapat dilakukan dengan fitur split screen.

Namun kebanyakan aplikasi YouTube tidak bisa berjalan beriringan atau saat kita menyentuh tombol home misalnya maka video yang di mainkan di YouTube akan segera berhenti alias tidak bisa dimainkan pada background.

Aplikasi YouTube Yang Bisa Keluar❤️️

Agar bisa ke luar saat memainkan video YouTube tanpa harus berhenti atau background play, aplikasi YouTube menyediakan fitur ini. Hanya saja fitur ini tersedia pada versi premium, artinya untuk bisa menggunakan dan menikmatinya diharuskan untuk berlangganan dengan biaya bulanan tertentu. Biaya bulanannya mungkin sekitar 60 ribuan.

Lalu apakah ada cara lain tanpa harus mengeluarkan seperserpun? Jawabannya sudah pasti ada. Caranya dengan menggunakan aplikasi pihak ketiga. Ada banyak aplikasi YouTube client yang tersedia. Namun tidak semuanya aman digunakan. Di bawah ini adalah rekomendasi yang admin jamin aman dan work 100%.

Aplikasi YouTube Yang Bisa Keluar
Aplikasi YouTube Yang Bisa Keluar

NewPipe, YouTube Client untuk Android❤️️

NewPipe merupakan aplikasi android berupa klien YouTube. Artinya aplikasi tersebut memanfaatkan API langsung dari YouTube sehingga pengguna tidak perlu lagi untuk membuka aplikasi YT untuk menonton video atau mendengarkan musik. NewPipe merupakan aplikasi open cource dan merupkan klien paling populer saat menggantikan aplikasi serupa yang sudah menghilang seperti YouTube Vanced

1. Fitur NewPipe

Berikut beberapa fitur NewPipe:

  1. Freemium
  2. Gratis
  3. Tanpa Iklan
  4. Background Play video dan musik
  5. Picture in Picture atau Pop Up
  6. Autoplay
  7. Bookmark
  8. History
  9. Subscribe
  10. Mendukung Live Streaming
  11. Mendukung Download
  12. Ringan
  13. Hemat Paket Data

2. Kelebihan dan Kekurangan

Mengingat aplikasi ini open source maka tentu saja memiliki kelebihan dan kekurangan. Aplikasi ini tersedia secara gratis dengan banyak fitur unggulan. Hampir semua fitur utama di aplikasi YouTube tersedia pada NewPipe. Kekurangannya mungkin adalah aplikasi ini tidak mendukung login ke profile pengguna. Artinya pengguna tidak bisa memberikan like atau komentar.

Bagaimana dengan subscribe, bukannya fitur tersebut tersedia? Cara kerjanya berbeda, subscribe di sini akan menambahkan channel ke dalam daftar langganan pengguna namun pengguna tidak perlu login ke akun YouTube. Semuanya dihandel oleh aplikasi.

3. Apakah NewPipe Aman?

Ya, aplikasi ini aman. Sebenarnya, NewPipe melindungi data kalian. Meskipun tidak tersedia di Google Play (bukan karena alasan keamanan, tetapi karena bersaing dengan platform Google), aplikasi ini jauh lebih baik dalam hal keamanan/privasi dibandingkan dengan YouTube. NewPipe menjaga data kalian dengan tidak menjual informasi kalian kepada pengiklan.

4. Cara Download

Saat ini NewPipe sudah mencapai versi 0.26.1 Untuk bisa mendownload aplikasi ini kalian bisa langsung mengunjungi situs resminya dengan menggunakan link di bawah.

Download NewPipe

Yang baru di versi 0.26.1

  • Support for more content through channel tabs (videos, playlists, shorts, about, ...)
  • Select image quality from three presets (low, medium, high)
  • Fixed app not responding
  • Fixed "could not get like count"
  • Countless further improvements and fixes

Penutup

Aplikasi YouTube yang bisa keluar dan tetap memainkan video atau musik bisa membantu kalian untuk menikmati YouTube secara maksimal, multitasking dan sebagainya bisa menggunakan NewPipe. Aplikasi ini memiliki banyak fitur yang membuat admin sangat menyarankan aplikasi ini agar kalian bisa menikmati video di YouTube tanpa iklan, background play dan banyak lainnya.

edit
Posting Komentar Sembunyikan Komentar