Against The God Season 2, berikut informasi resmi tentang jadwal rilisnya
Serial Donghua Against The God atau 逆天邪神 (Nì tiān xiéshén) season pertama resmi berakhir. Lalu bagaimana kabar season 2-nya. Akun weibo serial ini sudah memposting informasi tentang sekuel serial ini. Apa saja informasi yang dipost? apakah terkait tanggal rilis season kedua dari donghua ini? Silahkan simak selengkapnya pada artikel berikut ini.
Review Season 1 Finale,
Serial anime Against The God menyajikan cerita yang cukup menarik dimana Yun Che, Main Character a.k.a MC ternyata adalah orang kuat yang terbunuh dan jiwanya di transfer ke tubuh di kehidupan pertamanya. Di kehidupan barunya ini, Ia menjadi seorang pemuda dengan kultivasi buruk di keluarga Xiao.
Yun Che kemudian dinikahkan dengan Xia Qingyue, seroang gadis cantik dan juga seorang jenius di kota yang sudah direkrut oleh Istana Frouzen Immortal Cloud. Xia Qingyue bersedia menikah dengan Yun Che pun karena ingin balas budi kepada paman Yun Che.
Season pertama serial ini cukup seru. Pertarungan antara Yun Che melawan Qingyue menjadi klimaks dari episode finale-nya.
Kuda hitam
Yun Che yang mewakili kerajaan Blue Wind Profound menjadi sorotan banyak klan. Pasalnya Ia menjadi satu-satunya peserta dari kerjaaan Blue Wind Profound di tambah dengan tingkat kultivasinya yang jauh lebih rendah daripada peserta dari klan lain. Siapa sangka, outcome dari setiap pertarungan membuat klan lain tercengang.
Ia menjadi kuda hitam pada kompetisi kali ini. Ia dengan mudah mengalahkan peserta lain yang Ia lawan. Setahap demi setahap, Ia berhasil melewati penyisihan dan bahkan sampai ke final. Ia menjadi kuda hitam dalam kompetisi ini, mengalahkan semua lawan yang notabene adalah jenius.
Menunjukkan kepantasan
Yun Che, seorang pria dengan tingkat kultivasi yang rendah, seringkali dianggap remeh oleh banyak orang, termasuk oleh Qingyue, seorang jenius bela diri yang dianggap sebagai salah satu yang terbaik di generasinya.
Pernikahan mereka bukan didasarkan pada cinta, melainkan merupakan hasil dari sebuah perjanjian antara orang tua mereka. Dalam masyarakat di mana keahlian bela diri dan tingkat kultivasi dianggap sebagai ukuran utama keberhasilan seseorang, Yun Che sering dianggap sebagai sampah dan dianggap tidak layak untuk menjadi suami bagi Qingyue.
Namun, Yun Che memiliki ambisi yang besar. Selain ingin membawa kekaisaran Blue Wind Profound meraih kejayaan dalam kompetisi, ia juga memiliki tujuan pribadi yang kuat. Ia ingin membuktikan kepada Qingyue dan juga kepada dunia bahwa dirinya tidaklah selemah yang orang lain bayangkan.
Meskipun kultivasinya mungkin rendah, Yun Che memiliki keberanian, tekad, dan potensi yang besar untuk tumbuh dan berkembang. Ia yakin bahwa ia pantas untuk menjadi suami Qingyue dan ingin meraih pengakuan dan penghargaan dari orang yang ia cintai dan dari masyarakat yang selama ini meremehkannya.
Dengan determinasi dan tekad yang kuat, Yun Che berusaha keras untuk meningkatkan kultivasinya dan menunjukkan kemampuannya dalam bela diri. Ia tidak hanya berusaha untuk menjadi lebih kuat secara fisik, tetapi juga berupaya untuk menjadi pribadi yang lebih bijaksana, berpengetahuan, dan berhati mulia.
Melalui perjuangannya, Yun Che berhil menunjukkan kepantasannya. Meskipun kompetisi berakhir dengan dirinya yang terkapar dan Qingyue masih memijakkan kakinya, Ia sejatinya memenangkan kompetisi. Hal tersebut disampaikan sendiri oleh Qingyue, Ia menyaksikan bagaimana Yun Che membelokkan serangan karena tidak ingin Qingyue terluka.
Season pertama bisa dibilang cukup seru. Meskipun entah kenapa rasanya ada yang kurang srek dengan serial ini secara keseluruhan. Dari segi desain sebenarnya sangat bagus. MC terlikas tampan sedangkan para heroine-nya cantik-cantik. Mungkinkah suaran audionya? yah bisa jadi itu salah satunya.
Kabar Against The God Season 2
Hanya beberapa waktu setelah episode terakhir dari serial "Against The God" ditayangkan, pihak resmi di platform media sosial Weibo segera merilis trailer serta mengumumkan mengenai sequel dari serial tersebut. Meskipun postingan tersebut tidak menyediakan detail tentang tanggal rilis resmi, namun tahun rilis sudah dipastikan yaitu awal tahun 2025. Artinya donghua Wu Dong Qian Kun Season 5 akan rilis lebih dulu daripada Against The God 2.
Salah satu berita menarik yang diumumkan adalah bahwa sekuel dari serial ini akan mengikuti pola "Nian Fan". Ini berarti bahwa setelah sekuel dirilis, episode baru akan terus diunggah setiap minggunya hingga serial tersebut mencapai akhirnya. Pendekatan ini sudah umum di industri donghua, seperti yang kita lihat pada serial lain seperti Immortal Journey, Battle Through the Heavens (BTTH), Perfect World, Renegade Immortal, dan beberapa lainnya.
Keputusan untuk mengadopsi format "Nian Fan" ini tentu saja mendapat respons positif dari para penggemar, yang berharap agar mereka dapat terus menikmati petualangan dan cerita dari "Against The God" dalam periode waktu yang lebih panjang dan konsisten. Ini juga menunjukkan komitmen pihak produksi untuk memberikan konten berkualitas dan memuaskan bagi para penggemar setia serial ini.
Jadi pada sequel serial Against The God ini kalian tidak akan mendapati kata season 2 melainkan 逆天邪神年番 (Nì tiān xiéshén nián fān).
Detail Animasi Against The God Nian Fan | ||
---|---|---|
Judul | Against The God 逆天邪神 (Nì tiān xiéshén) |
|
Season | Nian Fan 2 (alternatif) |
|
Genre | Xianxia/fantasy, action | |
Jumlah Episode | 52 | |
Jadwal Rilis Season 1 | 23 September 2023 | |
Jadwal Rilis Season 2/Nian Fan | Awal tahun 2025 |